Profil Lembaga Pendidikan e~SchooL




Setiap anak berpotensi meraih prestasi tertinggi dalam bidang yang mereka tekuni. Tetapi kenyataannya hanya sedikit sekali anak yang berhasil meraih prestasi. Mengapa? Kita memerlukan pendekatan pembelajaran yang revolusioner. Sebuah pendekatan yang melejitkan potensi belajar setiap anak, melejitkan potensi kreatif dan inovatifnya.

Pembelajaran e≈SchooL adalah program pembelajaran dengan pendekatan  menyeluruh dari aspek IQ, EQ, dan SQ, sehingga siswa mampu belajar dengan cepat dan menyenangkan. Pembelajaran tersebut mengaktifkan kekuatan otak kanan yang kreatif dan berpadu dengan kekuatan otak kiri yang logis. e≈SchooL adalah metode pembelajaran kreatif yang membantu siswa memahami pembelajaran secara kreatif, menyenangkan, dan mengagumkan sesuai dengan tipe belajar anak (Visual, Audiotori, Kinestetik).

 Di e≈SchooL siswa belajar di kelas (indoor), outdoor,  maupun melalui program Digital. e≈SchooL merupakan pembelajaran kreatif secara perseorangan sesuai dengan kemampuan masing-masing, sehingga memungkinkan siswa untuk melejitkan kemampuannya secara maksimal dengan aspek yang menyeluruh.

Berikut video profil singkat Lembaga Pendidikan e≈SchooL 



Anak adalah Investasi Dunia Akhirat

Berilah yang Terbaik untuk “Buah Hati”Anda, Calon Pemimpin Masa Depan…